Monday, February 4, 2013

Pendapatan Nasional

Pendapatan Nasional 

Pendapatan atau income adalah uang yang diterima oleh seseorang dan perusahaan dalam bentuk gaji, upah,sewa,bunga, dan laba.
Beberapa konsep dalam pendapatan nasional:
1.Produk Nasional Bruto(PNB)
2.Produk Nasional Neto(PNN)
3.Pendapatan Nasional(PN)
4.Pendapatan Perseorangan(PP)
5.Pendapatan Bebas(PB)
Standar pertumbuhan kemakmuran negara
Pendapatan perkapita merupakan standar umum untuk membandingkan tingkat kemakmuran atau kesejahteraan suatu negara dari tahun ke tahun. Apabila pendapatan per kapita meningkat, maka dapat dikatakan bahwa tingkat kesejahteraan masyarakat meningkat. Namun, untuk memastikan apakah kesejahteraan masyarakat memang benar-benar meningkat, kita harus memperhitungkan pendapatan per kapita secara riil yaitu peningkatan pendapatan per kapita dibandingkan dengan tingkat kenaikan harga atau inflasi. 

Konsep belajar humanisme

Konsep Belajar Humanisme 

Psikologis pendidikan selalu memiliki dua prinsip dalam proses pembelajaran disekolah yaitu: memfokuskan pada peran pendidikan dalam meningkatkan keterampilan dan pengetahuan siswa, lebih memfokuskan pada hasil afektif belajar bagaimana belajar dan meningkatkan kreativitas dan potensi manusia.
Aliran humanisme memandang bahwa belajar bukan sekedar pengembangan kualitas kognitif saja, melainkan juga sebuah proses yang terjadi dalam individu melibatkan seluruh bagian atau domain yang ada. Domain-domain tersebut meliputi kognitif,afektif, dan psikomotorik.
Pendidikan humanisme memandang proses belajar bukanlah sebagai sarana transformasi pengetahuan saja, tetapi lebih dari itu, proses belajar merupakan bagian dari pengembangan nilai-nilai kemanusiaan. 

Kekuatan penawaran dan permintaan

Kekuatan Penawaran dan Permintaan

Para ekonom menggunakan model penawaran dan permintaan untuk menganalisis pasar-pasar yang kompititif, terdapat banyak penjual dan pembeli, masing-masing hanya berpengaruh kecil terhadap harga pasar. Kurva permintaan menunjukan bagaimana jumlah suatu barang yang diminta bergantung pada harganya.
Menurut hukum permintaan, jika harga barang turun, maka jumlah permintaannya naik. Oleh karena itu, kurva permintaan semakin kekanan semakin turun. Sebagai tambahan diluar harga terdapat hal-hal menentukan seberapa banyak barang yang ingin dibeli konsumen.
Kurva penawaran menunjukan bagaimana jumlah suatu barang yang ditawarkan bergantung pada harganya. Menurut hukum penawaran, jika harga barang naik maka jumlah permintaannya juga naik. Oleh karena itu kurva permintaannya semakin kekanan semakin naik.    

Batas-batas ilmu ekonomi mikro



Batas-batas Ilmu Ekonomi Mikro
Batasan anggaran seseorang konsumen menunjukkan kombinasi berbagai barang yang mungkin dibelinya dengan melihat pendapatannya dan harga barang-barang tersebut.
Kurva-kurva indiferen dan konsumen menggambarkan preferensinya . Suatu kurva indeveren menunjukkan berbagai kombinasi barang yang membuat konsumen sama senangnya.
Titik-titik yang terletak pada kurva indiferen yang lebih tinggi lebih dipilih titik-titik pada kurva indeferen yang lebih rendah. Kemiringan suatu kurva indiferen pada titik apapun adalah tingkat substitusi marginal konsumen tersebut tingkat kerelaan konsumen untuk menukar barang yang satu dengan barang lainnya.

elastisitas



Elastisitas dan Aplikasinya
Elastisitas harga permintaan mengukur seberapa besar jumlah yang diminta merespons perubahan harga. Permintaan cenderung menjadi lebih elastic jika tersedia barang-barang substitusi terdekatnya, jika barangnya adalah suatu kemewahan dan bukan kebutuhan.
Elastisitas harga permintaan didefinisikan sebagai perubahan presentase jumlah permintaan dibagi perubahan presentase harga. Apabila elastisitas kurang dan 1, maka pergerakan jumlah permintaan lebih kecil dibandingkan pergerakan harga, dan permintaan dikatakan elastis.











Batas –batas Ilmu Ekonomi Mikro
Batasan anggaran seseorang konsumen menunjukan kombinasi berbagai barang yang mungkin dibelinya dengan melihat pendapatannya dan harga barang-barang tersebut. Kemiringan garis batasan anggaran sama dengan harga relative dan barang-barang itu.
Ketika harga suatu barang turun, dampaknya terhadap pilihan konsumen dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu efek pendapatan dan efek substitusi.
Teori pilihan konsumen dapat diterapan dalam berbagai situasi. Teori Mi dapat menjelaskan mengapa kurva permintaan dapat miring keatas, mengapa upah yang lebih tinggi dapat meningkatkan atau menurunkan jumlah penawaran tenaga kerja.


Friday, January 18, 2013

Penyalahgunaan Pemakaian Jilbab

  Setiap umat muslim apalagi perempuan diwajibkan untuk menutup auratnya dengan berpakaian rapi,tertutup dan berjilbab.Tapi hendaknya kita memakai jilbab dengan hati jangan kita memakai jilbab dengan alasan yang salah.
 Dengan kita memakai jilbab maka bicara dan perilaku kita harus mencerminkan seseorang yang memakai jilbab. Jangan salah gunakan jilbab hanya untuk penampilan saja. Agar lawan jenis kita akan menyukai kita.Zaman sekarang banyak remaja yang berjilbab hanya untuk penutup saja, melainkan tidak dengan hati.
Untuk itu saran dari saya pakailah jilbab dengan hati, jangan pakai jilbab hanya untuk penampilan semata.